PISAH SAMBUT PANEL AHLI MAHKAMAH PELAYARAN
Pada hari Selasa tanggal 07 Desember 2021, Mahkamah Pelayaran Kementerian Perhubungan mengelar acara pisah sambut sekaligus dirangkai dengan acara Pelatihan dan Simulasi tentang Pemeriksaan Lanjutan Kecelakaan Kapal yang dibuka oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan Bapak DR. Djoko Sasono, didampingi oleh Ketua Mahkamah Pelayaran Ibu Sri Lestari Rahayu SH., L.L.M beserta seluruh pejabat dan staf di lingkungan Mahkamah Pelayaran serta turut hadir juga Seluruh Pejabat Eselon II di Lingkungan Sekretariat Jenderal, Pejabat dari Direktorat Perkapalan dan Kepelautan serta Pejabat dari Pusat Pengelolaan Transportasi Berkelanjutan Kementerian Perhubungan.
Acara pisah sambut digelar sehubungan dengan telah keluarnya Surat Keputusan Menteri Perhubungan Nomor : 4162 Tahun 2021 s.d Nomor 4165 Tahun 2021 a.n. Capt. Bukhari, SH., M. Mar, Capt. Surono, MM, Drs. H.M Yusuf, MSi, M.Mar, E, Iswandi ATT 1, MSi, tentang Pemberhentian Jabatan dari Jabatan Anggota Panel Ahli Mahkamah Pelayaran Kementerian Perhubungan.
Dan Pengangkatan 14 (empat belas) orang Anggota Panel ahli yang baru berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perhubungan Nomor : 4149 Tahun 2021.s.d Nomor.4161 Tahun 2021 dan Nomor. 4167 Tahun 2021 atas nama Capt. Bambang Suharto,SE, MM, M,Mar, Capt. Frederick H. Roinwowan, Capt. Iman Satria Utama, MM, Capt. Muhammad Ghozali, SH.,M.Mar, Capt. Mustari Efendi, Capt. Suhidman, M.Mar, Elfis, M.Mar.E, Irianto Laisa, M.Mar,E, Adi Karsyaf, SH.,MH, Amung Rakhmat, SH, Yuniar Prayoga Warsadi, SH, Andi Ike Rismayanti, ST, David Febianto, ST, Dr. Ir. Pratomo Setyohadi, M.Sc,
Dalam sambutannya Sekretaris Jenderal menyampaikan ucapan terimakasih kepada Anggota Panel Ahli yang telah memasuki masa pensiun atas pengabdian dan jasa-jasanya kepada Kementerian Perhubungan selama memangku jabatan tersebut.
Dan dalam kesempatan tersebut Sekretaris Jenderal juga menyampaikan ucapan selamat atas Pelantikan Anggota Panel Ahli yang baru, semoga dapat bekerja secara Profesional, Objektif, Bijak dan memiliki jiwa pengabdian dan wawasan kebangsaan sehingga rekomendasi-rekomendasi yang dihasilkan benar dan adil sesuai dengan peraturan perundang-undangan, serta dapat memberikan kontribusi yang nyata dan optimal bagi Mahkamah Pelayaran Khususnya dan untuk Kementerian Perhubungan pada umumnya.
Kemudian acara dilanjutkan dengan Pelatihan dan Simulasi tentang Pemeriksaan Lanjutan Kecelakaan Kapal yang bertujuan memberikan pemahaman kepada para anggota panel ahli yang baru terkait Tugas Pokok dan Fungsi dari Mahkamah Pelayaran serta transfer knowledge oleh narasumber Bapak Capt. Supardi, MM dan Bapak Edi Sunarjo, SH, MH yang merupakan pensiunan Anggota Panel Ahli Mahkamah Pelayaran.